Rabu, 14 Februari 2018

Resep Cara Memasak Okra yang Nikmat dan Menyehatkan

Resep Cara Memasak Okra yang Nikmat dan Menyehatkan - Tahukah kalian apa itu okra?
Mendengar nama okra mungkin sedikit asing di telinga kita sayuran buah yang memiliki warna hijau ini memang belum terkenal di kalangan masyarakat Indonesia. Okra dalam bahasa Inggris dikenal dengan nama ladyfinger atau jari lentik seorang wanita.

Bentuk buah okra jika dilihat sekilas mirip dengan gambas atau oyong dengan ujung yang runcing dan berbentuk kecil, lapisan luarnya sedikit berbulu jika nanti dibelah bagian dalamnya berongga dengan biji berwarna putih. Jika di kunyah tekstur okra mirip dengan mentimun, sayur ini memiliki banyak nutrisi yang baik bagi kesehatan.
Manfaat sayur okra antara lain sebagai obat untuk penyakit kolesterol dan gula darah. 

resep okra goreng tepung, cara memasak okra untuk kolesterol, cara memasak okra ala india, cara memasak okra untuk diet, cara mengolah okra untuk obat kolesterol, sayur bening okra
Resep okra
Sayur okra mengandung banyak lendiri sehingga jarang ibu-ibu yang mau memasak sayuran ini. Dalam memasak okra kita akan dihadapkan pada permasalahan lendiri ini, sebelum kita membuat resep masakan okra nikmat terlebih dahulu kita simak tips memasak okra supaya tidak banyak lendiri.

resep okra goreng tepung, cara memasak okra untuk kolesterol, cara memasak okra ala india, cara memasak okra untuk diet, cara mengolah okra untuk obat kolesterol, sayur bening okra
Cara memasak okra
Tips memasak okra supaya tidak banyak lendiri 
  1.  Merendam okra dalam larutan cuka
  2. Untuk meminimalisir lendir pada okra anda bisa merendamnya dalam larutan cuka. Rendam okra dalam larutan cuka selama 30 menit setelah itu cuci bersih kemudian di tiriskan atau di keringkan kurang lebih 5 menit baru setelah itu okra siap untuk diolah menjadi makanan yang nikmat.
  3. Memotong okra dalam keadaan beku
  4. Okra akan lebih sedikit mengeluarkan lendiri ketika di potong dalam keadaan beku dibandingkan dalam keadaan fres.
  5. Di cuci langsung diolah
  6. Jangan di cuci bila anda tidak segera memasaknya. Air justru membuat okra semakin berlendir.
  7. Potong okra dalam ukuran yang besar
  8. Memasak okra dianjurkan langsung saja batangan tanpa dipotong-potong karena dalam batang mengandung banyak lendiri, namun jika anda ingin mengolahnya anda bisa memotong okra dalam ukuran yang besar untuk meminimalisir lendiri yang keluar.
  9. Gunakan api besar dan terus di aduk ketika di tumis
  10. Api besar akan mengurangi lendir dalam okra, ketika menumis okra usahakan untuk selalu di aduk supaya tumis okra tidak mengumpul di atas wajan karena hal itu akan membuat uap air, uap air justru akan memperbanyak lendir.
  11. Selesai dengan permasalahan lendiri okra yuk kita buat aneka masakan dari okra yang siap memanjakan lidah. Ada 2 masakan berbahan okra yang akan kita buat pada kesempatan kali ini ada okrabalado, dan tumis okra sambal terasi. Ada juga olahan okra untuk mengobati sakit kolesterol dan gula darah yang siap dicoba. Langsung saja berikut resep dan cara memasak okra
Cara memasak okra ala india

Okra balado
            Bahan-bahan
-       200 gram okra belah saja memanjang
-       1 batang serai di geprek
-       1 lembar daun jeruk
-       Minyak sayur secukupnya

bahan halusan
-       4 siung bawang merah sedang
-       2 cabai merah besar buang bijinya
-       2 cabai rawit merah untuk yang suka pedas
-       1 ruas jahe
-       Ebi rendam dengan air panas lalu tiriskan
-       Garam

Bahan halusan di haluskan dengan cara sederhana dengan cobek atau bisa juga dihaluskan dengan bantuan blender.
Cara memasak okra balado
1.     Panaskan wajan beri sedikit minyak sayur untuk memasak, tumis bumbu halus tambahkan serai, dan daun jeruk tumis semua sampai tercium wangi harum
2.     Masukan okra lalu aduk-aduk sampai bumbu tercampur rata
3.     Memasak okra hanya setengah matang saja dan jangan lupa untuk mengaduknya supaya okra tidak semakin berlendir, jangan terlalu lama juga menumis karena lendiri juga akan semakin bertambah.
Selesai dengan satu masakan okra sudah tidak sabar untuk menyantapnya bukan? Eh tunggu dulu kita masih memiliki  resep yang tak kalah nikmat tumis okra sambal terasi with sosis.

resep okra goreng tepung, cara memasak okra untuk kolesterol, cara memasak okra ala india, cara memasak okra untuk diet, cara mengolah okra untuk obat kolesterol, sayur bening okra
Cara memasak okra untuk kolesterol
Tumis okra sambal terasi with sosis

Kali ini kita akan memvariasikan tumis okra dengan sambal terasi dan sosis supaya rasanya lebih nikmat. Yuk siapkan bahan-bahannya

Bahan-bahan
-       500 gram okra siap masak (sudah di hilangkan lendirinya dan di potong-potong)
-       3 buah sosis sapi atau ayam (optional)

Bumbu halus
-       1 siung bawang putih
-       3 siung bawang merah
-       2 buah cabai merah besar
-       3 buah cabe rawit merah
-       Terasi
-       Garam dan gula secukupnya saja

Cara memasak tumis okra sambal terasi with sosis
1.     Panaskan minyak, tumis bumbu halus masak sampai bumbu mengeluarkan aroma harum
2.     Masukan okra dan sosis yang sudah dipotong-potong
3.     Aduk-aduk ingat tips menghilangkan lendir okra (diaduk-aduk terus jangan sampai mengumpal dan masak dengan api besar)
4.     Jika bumbu sudah tercampur rata masak sebentar tunggu sampai matang dan tumis okra sambal terasi with sosis pun siap untuk dinikmati

Notes: untuk menetralkan rasa lendir pada tumisan bisa juga di tambahkan perasan jeruk atau tomat
Nikmatnya sambal terasi di padukan dengan okra dan sosis hem rasanya nikmat tak terkira. Sudah memutuskan untuk membuat okra yang seperti apa?  Selain di buat makanan nikmat okra juga bisa di masak untuk obat penyakit kolesterol dan gula darah lho. Mau tahu cara membuatnya bagaimana? Langsung saja yuk resep memasak okra untuk obat penyakit kolesterol dan gula darah
Seperti yang kita tahu dalam okra mengandung banyak nutrisi yang baik bagi kesehatan masakan okra juga bisa dipakai sebagai obat penyembuh kolesterol dan gula darah. Siapkan bahan-bahan untuk membuat resep masakannya
resep okra goreng tepung, cara memasak okra untuk kolesterol, cara memasak okra ala india, cara memasak okra untuk diet, cara mengolah okra untuk obat kolesterol, sayur bening okra
Sayur bening okra

Tumis okra saus tiram

Bahan-bahan
-       5 buah okra
-       1 batang wortel iris seperti korek api
-       Tomat iris dadu
-       2 siun bawang putih iris tipis
-       3 siung bawang merah iris tipis
-       3 buah cabe merah keriting
-       Saus tiram
-       Garam
-       Air hangat
-       Gula
-       Minyak goreng untuk menumis

Cara memasak okra untuk membuat masakan obat penyakit kolesterol dan gula darah
  1. Panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah masak hingga harum
  2. Masukkan cabe merah yang sudah di iris, tomat, wortel dan terakhir okranya
  3. Tambahkan saus tiram, gula, garam dan air hangat.
  4. Cicipi bagaimana rasanya jika sudah sesuai selera, masak sampai matang jangan lupa untuk terus di aduk.
  5. Angkat dan tumis okra pun siap dinikmati
  6. Jika diolah menjadi masakan kemungkinan besar nutrisi dalam okra akan berkurang dan khasiatnya juga akan berkurang untuk mengobati kolesterol dan diabetes. Jangan sedih! Ada cara supaya okra tetap bisa dijadikan obat penyakit yaitu dengan infusedwater.
Cara membuat infused water okra sebagai obat kolesterol dan diabetes
  1. Siapkan bahan-bahan untuk membuat infusedwater berupa 5 batang okra, 600 ml air matang dan sebuah botol atau stoples
  2. Cuci okra sampai bersih, buang ujung okra lalu potong-potong menjadi bagian yang lebih kecil
  3. Masukan okra dalam botol atau toples
  4. Letakkan botol dalam lemari pendingin kurang lebih 3 jam
  5. Setelah 3 jam air hasil rendaman bisa langsung di minum untuk obat kolesterol dan diabetes. 
Baca juga: Cara membuat tahu isi bihun yang enak
 
Food & Drink Blogs
best Food & Drink blogs Top  blogs best food & drink blogs
best food & drink blogs